Sabtu, 07 Januari 2012

VISI , MISI DAN TUJUAN MADRASAH



A.    VISI Madrasah
Menciptakan  peserta  didik yang mememiliki    karakteristik  ISLAMI, ILMIAH dan UNGGUL dengan indikator :
Ø  Berjiwa dan berprilaku islami
Ø  Berpikir kritis, kreatif dan dinamis
Ø  Unggul dalam berkehidupan yang terampil
Visi tersebut menggambarkan cita-cita madrasah sebagai lembaga pendidikan berbasis keagamaan. Sebagai lembaga pendidikan dakwah dan kader, maka profil lulusannya  adalah sebagai berikut : terbentuknya siswa yang memiliki cara hidup dalam keseharian benar-benar  mencerminkan pola pola pikir dan perilaku Islami,  memiliki wawasan keilmuan yang luas dan selalu berfikir dan bertindak berdasarkan ilmu. Adapun keunggulan yang dimimiliki adalah keunggulan kompetensi yang meliputi kompetensi bahasa Inggris bagi program IPA dan IPS serta kompetensi bahasa Arab bagi progam Keagamaan (MAK). Juga kompetensi-kompetensi yang siap digunakan bagi lulusannya untuk memenuhi kebutuhan hidupnya  (life skill

B. MISI Madrasah
Untuk menunjang Visi dari penyelenggaraan  pendidikan  di MA YKUI Maskumambang Gresik dan indikatornya, maka madrasah mempunyai misi:
1) Mengusahakan terwujudnya lingkungan yang Islami sehingga mendorong terwujudnya pengamalan iman dan taqwa kepada seluruh warga madrasah
2) Melakukan Aktualsasi nilai-nilai Islam melalui pengkajian agama secara mendalam.
3) Membentuk  peserta didik  dan warga madrasah yang berakhlak dan berbudi pekerti yang luhur
4) Menciptakan dan memelihara lingkungan sekolah yang nyaman untuk bekerja, berkreasi dan belajar
5) Menumbuhkan semangat kunggulan, keindahan dalam penguasaan ilmu dan teknologi, kegiatan seni budaya, dan aktifitas olahraga.
6) Memelihara kebersamaan , keterbukaan, kemandirian, bertanggungjawab, kewirausahaan, pada warga madrasah dalam mewujudkan visi dan misi serta tujuan madrasah.
7) Menumbuh kembangkan semangat untuk selalau berusaha agar menjadi yang terdepan dan menjadi teladan.

C.  TUJUAN Madrasah
1. Tahap I (Tahun Pelajaran 2009/2010–2010/2011) Madrasah berusaha mencapai:
a. Mewujudkan siswa yang memiliki aqidah yang kuat, mempunyai kesadaran dalam melaksanakan ibadah,   dan berprilaku yang mulya/ Akhlaqul karimah sebagai penampilan diri.
b. Membudayakan Pengamalan 5 S (senyum, salam, sapa, sopan dan santun) pada seluruh warga madrasah.
c. Meningkatkan kegiatan sholat jamaah dhuhur di masjid madrasah dan kegiatan sholat dhuha.
d. Meningkatkan nilai rata-rata Ujian Nasional/Madrasah secara berkelanjutan.
e. Meningkatkan persentase siswa yang diterima masuk ke Perguruan Tinggi.
f.  Memiliki tenaga kependidikan yang profesional, tanggung jawab dan berdikasi tinggi.
g. Meningkatkan pendidikan keterampilan TIK maupun Komputer (software dan hardware).
h. Mewujutkan Tim Olahraga dan Kesenian yang mampu bersaing di tingkat kabupaten dan provinsi.
i.  Meningkatkan kegiatan ektrakurikuler KIR, PMR. Pramuka, Olahraga prestasi, Kuliner, robotika, keterampilan sablon dan kuliiner
j.  Meningkatkan Pendidikan Jurnalistik di madrasah.
k. Meningkatkan kepedulian warga madrasah terhadap Kebersihan, Kesehatan, Ketertiban, dan keindahan lingkungan madrasah. agar terciptanya lingkungan sekolah yang asri, bersih dan menyenangkan untuk belajar.
2. Tahap II (Tahun Pelajaran 2010/2011–2011/2012) Madrasah berusaha mencapai:
a. Meningkatkan pembinaan siswa agar  memiliki kesadaran dalam melaksanakan Ibadah wajib maupun ibadah sunnah dan berprilaku akhlakul karimah
b. Meningkatkan prosentase siswa yang mendaftar dan diterima/masuk ke Perguruan Tinggi.
c. Meningkatkan kemampuan siswa dalam menggunakan bahasa Arab dan Inggris baik untuk kepentingan komunikasi maupun pengembangan ilmu.
d. Meningkatkan Pendidikan dan jiwa kewirausahaan siswa keterampilan.
e.  Mewujudkan Tim Lomba KIR serta Olimpiade Matematika dan Sain yang mampu bersaing di tingkat kabupaten, propinsi dan nasional.
f.  Mewujudkan Tim Olahraga dan Kesenian yang mampu bersaing di tingkat provinsi dan nasional.
g.  Meningkatkan kegiatan sosial kemasyarakatan

0 komentar: